Selasa, 20 Maret 2012

Interaksi Manusia dan Komputer

PENGERTIAN DARI INTERAKSI MANUSIA DAN KOMPUTER

Sekarang ini tidak ada definisi yang disetujui menyangkut topik yang membentuk area interaksi manusia dan komputer. Walaupun begitu kita perlu suatu pengetahuan tenteng bidang pentingnya hubungan antara manusia dan komputer, hal ini berguna karena jika kita ingin memperoleh dan mengembangkan materi pendidikan atau menciptakan suatu software maupun hardware. Oleh karena itu saya akan menyajikan suatu artikel tentang definisi Interaksi Manusia dan Komputer. 
Interaksi Manusia dan Komputer adalah suatu disiplin ilmu yang berkaitan dengan disain, implementasi dan evaluasi dari sistem komputasi yang interaktip untuk digunakan oleh manusia dan studi tentang ruang lingkupnya.

Minggu, 18 Maret 2012

USB (Universal Serial Bus)

USB adalah singkatan dari Universal Serial Bus. Dari namanya ada kemiripan antara USB dengan serial port. Seperti halnya port serial transfer data USB dilakuan secara serial. Namun dari sisi kecepatan USB lebih unggul dari serial port bahkan dari paralel port. Kecepatan adalah salah satu dari beberapa kelebihan USB.
  • Kecepatan yang lebih tinggi
Tidak seperti serial port dan paralel port dimana data ditransfer bit per bit, data dalam USB dipotong-potong dalam paket-paket dengan ukuran 64 byte. Pada USB versi 1.1 (versi USB yang masih banyak digunakan) 64 byte paket tersebut dapat ditransfer dengan kecepatan hingga 12 Mbps(mega bit per second) atau 100 kali lebih cepat dari serial port dan 6 kali lebih cepat dari port paralel. Pada versi USB yang lebih baru, yaitu USB versi 2.0, kecepatannya telah meningkat hingga 480 Mbps, menjadikan USB versi 2.0 dapat digunakan oleh peralatan yang membutuhkan bandwith tinggi.